Minggu, 27 Januari 2013

Sepenggal Sejarah Desa Teluk Panji

Tahun 1991 merupakan tahun awal kebangkitan untuk desa teluk panji
adapun yang dimaksud dengan awal kebangkitan ditahun 1991 ialah, awal datangnya masyarakat tranmigrasi kedesa teluk panji yang sebagian besar dari pulau jawa lampung dan sekitarnya,  banyak diantara masyarakat tranmigrasi yang kembali kekampung halaman dikarenakan tidak sanggup menghadapi keadaan yang memang begitu berat dimana kondisi jalan yang lumayan terbilang parah, tidak adanya penerangan atau PLN serta sulitnya mencari pekerjaan dan pada masa itu masih terbilang rawan oleh binatang buas seperti binatang harimau.
walaupunpun demikian beda halnya dengan mereka yang masih bertahan. keadaan yang begitu berat itu dijadikan tantangan oleh mereka dan tantangan tersebut harus tahlukkan. dengan cobaan yang sangat berat serta keadaan ekonomi yang sangat berat pula, tidak menyurutkan semangat masyarakat tranmigrasi untuk tetap berjuang dan mereka yakin suatu saat pasti berhasil.
dan tidak sia-sia perjuangan masyarakat transmigrasi teluk panji,walaupun dengan kondisi lahan terbilang secara keseluruhan lahan gambut,  ditahun 1995 sebagian dari mereka sudah mulai menikmati hasil jerih payah dan perjuangan mereka dengan datangnya hasil panen dari kebun kelapa sawit, yang pada awal datangnya mereka ke desa teluk panji kecamatan kampung rakyat kab, labuhan batu disarankan oleh pemerintah pusat untuk menanamnya.serta dibantu oleh pemerintah untuk bibit pohon kelapa sawit tersebut.
yang cukup membantu ialah berdirinya pabrik kelapa sawit yaitu PT Abdi Budi Mulia ( PT ABM) disebalah lahan tranmigrasi tersebut.
sungguh luar biasa, dengan bangkitnya ekonomi masyarakat tranmigrasi justru menjadi acuan positif untuk masyarakat disekitar desa teluk panji tersebut seperti, pada dusun titi payung, dusun panjerjo, desa boom teluk panji, dusun tiga jadi, dusun kampung jawa serta desa-desa yang lainnya, masyarakat didusun serta desa-desa tersebut ikut serta dalam menanam pohon kelapa sawit, walau sebagian dari mereka juga sudah menanamnya terlebih dahulu.
kekompakan serta kegigihan masyarakat tranmigrsilah yang harus kita acungkan jempol, karena dengan kekompakan serta kegigihan itulah yang membuat masyarakat tranmigrasi berhasil dari segi ekonomi masyarakatnya serta pembangunan desa tersebut.
dari sepenggal cerita ini penulis berharap, mari kita khususnya kaum muda/i untuk lebih membangun desa teluk panji ini kita jadikan desa teluk panji kita ini menjadi kota, kota para ilmuan, kota para pelajar, kota para penemu2 tehcnologi dan yg paling penting kota yg yang mempunya ahlak dan moral yang baik.
kita jadikan contoh orang tua kita, yang dengan kegigihan serta keuletan mereka, sehingga dapat berhasil seperti sekarang ini.

0 komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com